Ow My Plate Suguhkan Menu Serba Hot Plate, Yuk Nikmati Menu-menu Terenaknya

Menikmati Menu-Menu Terenak di Ow My Plate Pamulang

Bulan Nopember tahun 2017 ini, Restoran Ow My Plate hadir di Pamulang. Sebelumnya, Ow My Plate sudah hadir di Jakarta Utara (Desember 2016), Malang, Palembang dan Tasik. Buat seluruh pecinta hot plate yang tinggal di wilayah Tangerang Selatan dan sekitarnya, kehadiran Ow My Plate tentu sebuah kabar baik. Sudahkah kalian kemari?

everything about hot plate
Ow My Plate Pamulang ~ Everything About Hot Plate

Sabtu sore (11/11/2017), saya berdua suami berkunjung ke Ow My Plate Pamulang. Lokasi resto cukup dekat dari rumah kami di BSD, dan sangat mudah ditemukan. Ow My Plate berada di Jalan Pamulang Raya. Satu deretan dengan Superindo, paling pojok. Jika datang dari arah Serpong, resto ada di sisi kiri jalan, sebelum Masjid Al Mujahidin, sebelum bundaran Universitas Pamulang. Restorannya mudah dikenali karena nama Ow My Plate tertulis besar di bagian luar bangunan. Dari jarak 500 meter pun sudah kelihatan.



Nama Ow My Plate dibuat oleh owner-nya dengan tujuan untuk memberikan kesan WOW pada pengunjung lewat aneka makanan hot plate yang disajikan. Jadi, jika datang kemari, fokuslah pada makanannya.

Untuk ruangan resto, boleh dibilang nuansanya sangat minimalis namun tetap nyaman. Seperti yang saya lihat ketika masuk, dekorasi ruangan minim detail. Meja dan kursinya pun simple. Sedangkan pada sisi ruangan yang menempel tembok diberi sentuhan sofa. Di dinding terdapat lukisan bergambar aneka menu hot plate. Meskipun bangunan resto memiliki 2 lantai, saat ini ruang yang digunakan hanya di lantai dasar yang berkapasitas sekitar 70 seat. Ruangannya semi outdoor, tanpa AC. Selama di resto, alunan musik dengan lagu-lagu kekinian diputar nonstop.

Nuansa minimalis tapi nyaman


Kursi dan meja simple

Nongkrong sore-sore di Ow My Plate bersama pasangan, apalagi Sabtu malam, jadi  pilihan yang menarik. Nggak kalah asyik kalau ajak-ajak teman, jadi ajang kumpul buat ngobrolin apa saja sambil menikmati makanan-makanan kesukaan. 


Seperti sore itu, saya tak cuma berdua suami, ada teman lain juga, para blogger yang belakangan ini beberapa kali jalan bareng saya. Ada Dewi, Tami, dan Ajie. Kebetulan kami sama-sama tinggal di Tangerang Selatan, jadi mudah deh buat ketemu. 

Malam Mingguan asyik nongkrong di Ow My Plate

Saatnya memilih menu. Saya bertanya pada waiter tentang menu-menu yang disarankan. Beberapa nama disebut, di antaranya Volcano Rice (menu utama), Nasi Sambal Matah dengan dua pilihan Dori atau Chicken Katsu (menu utama), dan Ow My Brownies (dessert). 


Tanpa ragu, kami pesan ketiganya. Tambahannya berupa 3 macam dessert yaitu Choco Nut Mantou with Ice Cream, Kraffel Cheese Mantou with Ice Cream, dan Strawberry Fruit Loops Mantou with Ice Cream. Untuk minumannya kami memesan Strawberry Milk, Melon Milk, Milo Dino, dan Leci Yakult.

Aneka menu utama  dan pilihan topping untuk tambahan


Pilihan dessert dan minuman

Volcano Rice merupakan salah satu menu unggulan di Ow My Plate. Berupa nasi yang dibentuk seperti gunung yang ditaruh di tengah plate. Dikelilingi oleh irisan bakso, sosis, bawang bombay, daun bawang, telur, keju, dan jamur. Menariknya, menu ini baru bisa dinikmati setelah sang waiter melakukan atraksi kecil berupa menuangkan telur yang dicampur susu ke atas nasi. 

Gunungan nasi Volcano Rice dituang dengan cairan telur campur susu

Ada lubang semacam ‘kawah’ di puncak gunung nasi, di situlah campuran telur dan susu dituangkan. Cairannya mengalir ke bawah bagaikan lelehan lahar, melewati lekukan yang sudah dibuatkan sebelumnya. Sebelum menuangkan telur, waiter menanyakan apakah nasinya mau basah atau kering. Kalau memilih kering, berarti telur yang dituangkan tadi akan dimasak sampai matang. Jika basah, akan dimasak setengah matang. Setelah campuran telur dan susu dituang sampai habis, nasi diaduk-diaduk hingga semua bahan tercampur merata. Setelah itu, baru bisa dinikmati. 

Atraksi kecil saat penyajian Volcano Rice

Menu Volcano Rice hadir dalam porsi yang banyak, karenanya disajikan untuk dua orang. Kita bisa memesan dengan rasa pedas sesuai level, mulai dari level 1 sampai 5. Saya dan Dewi memilih level 2, sedangkan suami dan Aji memilih level 5. Jangan tanya bagaimana pedasnya level 5, level dua saja lidah saya seperti kebakar. Tapi herannya, tetap saja bisa makan sampai banyak he he. Volcano Rice dapat dinikmati dengan harga Rp 55.000,-

Volcano Rice siap disantap

Menu Sambal Matah terdiri dari 2 pilihan yakni Dori dan Chicken Katsu. Masing-masing pilihan menu berupa nasi putih disertai jagung, bawang bombay, dan telur mata sapi setengah matang. Sensasi kelezatannya memang terletak pada sambal matahnya. Menu untuk sendiri ini hadir dalam porsi yang pas dan mengenyangkan, dengan ukuran Chicken Katsu yang tidak kecil. 


Harga Sambal Matah Chicken Katsu Rp 32.000,-
Harga Sambal Matah Dori Rp 34.000,-

Sambal Matah Chicken Katsu

Ow My Brownies jadi dessert terenak yang saya nikmati di Ow My Plate. Brownies legit dalam ukuran yang pas, bertabur kacang dan es krim vanila yang disajikan hangat. Saus coklat jadi tambahan yang manis untuk membuatnya semakin yummy. Recommended banget. Hanya Rp 28.000,-

Ow My Brownies - Dessert terenak recommended!

Dessert lainnya tak kalah enak. Ada Choco Nut Mantou with Ice Cream, Kraffel Cheese Mantou with Ice Cream, dan Strawberry Fruit Loops Mantou with Ice Cream. Semua disajikan hangat di atas plate, dan tentunya dengan Ice Cream yang yummy 😋. Masing-masing menu hadir dalam porsi yang banyak. Kalau dimakan sendiri, buat saya kebanyakan. Apalagi kalau sebelumnya menyantap Volcano Rice, mungkin sulit untuk dihabiskan. Jadi, dessert ini bisa sharing buat 2-3 orang. Kecuali kalian makannya banyak, 1 porsi bisa saja kurang hehe.

dessert ow my plate
Kraffel Cheese Mantou with Ice Cream Rp 25K


Choco Nut Mantou with Ice Cream
Choco Nut Mantou with Ice Cream Rp 25K


dessert ow my plate
Strawberry Fruit Loops Mantou with Ice Cream Rp 25K
Strawberry Milk Rp 14K, Melon Milk Rp 14K, Milo Dino Rp 17K, dan Leci Yakult Rp 14K

Itulah beberapa menu yang kami coba di Ow My Plate Pamulang. Buat saya, Volcano Rice dan Ow My Plate adalah juaranya. Wajar jadi menu unggulan, favorit para pengunjung. Kalau ke sini, kamu mesti coba keduanya. 

Ow My Plate juga memiliki menu lainnya seperti Teriyaki Sauce, Rica-rica, Saus Sate, Curry Sauce, White Cream Sauce, Pepper Sauce, Saos Padang, Aglio Olio, Gulai, Fish & Chips. Harga makanan hot plate ini hanya dibandrol seharga Rp 28.000,- hingga Rp 55.000,Tersedia juga topping yang dapat ditambahkan ke dalam menu yang sudah dipilih seperti Beef/Chicken, Keju, Jamur, Sosis, Smoked Beef, Kornet, Nasi, Jagung, Spaghetti, dan juga Telur. Untuk menambah topping ini dikenakan biaya tambahan dengan harga mulai dari Rp 5000,- hingga Rp 10.000,-.

Kulineran Sabtu Malam bareng suami, Dewi, Tami, dan Ajie

Sabtu malam lalu, resto ini sangat ramai. Tamu yang datang nonstop. Kursi-kursi sangat jarang kosong terlalu lama. Begitu ada yang keluar, langsung ada yang masuk lagi. Beberapa bahkan sempat mengantri sampai pengunjung sebelumnya keluar dulu. Semakin malam semakin ramai. Nah, kalau kalian kemari buat duduk-duduk santai sambil bekerja dengan laptop dalam waktu agak lama, sepertinya tidak cocok. Kecuali ada jam-jam tertentu di mana jumlah pengunjungnya tidak seramai yang saya jumpai Sabtu malam kemarin, mungkin masih bisalah. Kalau buat nongkrong dan memuaskan lidah dengan makan-makan enak sambil ngobrol-ngobrol seru, cocok banget. 

Kami sudah makan di Ow My Plate. Kalian kapan?


Ramai pengunjung!

Ow My Plate Pamulang
Jalan Pamulang Raya Blok SH 12 No. 7
Pamulang, Tangerang Selatan
Instagram: @OwMyPlate

Seorang istri. Ibu dari dua anak remaja. Tinggal di BSD City. Gemar jalan-jalan, memotret, dan menulis.

Share this

Previous
Next Post »

9 komentar

  1. Brownis yang juarak rasanya masih kebayang-bayang di lidah. Sama sambal matahnya juga suegeerr.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Ayo ke Ow My Plate lagi, pesan brownies lagi yuk

      Hapus
  2. Aaaaaa,aku pengen kesinihhhh....volcano ricenya kok menggoda banget. Dessertnya.....semuanyaaa menggoda^^

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya mbak, aku pun kalo ke sana lagi mau pesan Volcano Rice lagi. Ayo ke Pamulang sini aku temenin

      Hapus
  3. Nah di Malang juga ada nih, kapan hari Anisa ngajakin ke sini dan belum sempat juga.
    Kelar baca postingan ini jadi pengen nyobain juga, apalagi kalau ada resto baru biar kekinian deh hahaha.
    Menu-menunya menggoda semua mbak :D

    BalasHapus
  4. Mbak Rien, ekspresi makannya kayak yang menikmati banget, bikin mupeng

    BalasHapus
  5. Kafe-nya rame bangetya, penuh pengunjung, berarti memang enak dan banyak peminatnya

    BalasHapus
  6. woooo... kepengin nyoba Volcano Rice-nya

    BalasHapus
  7. Wew aku penasran kalau basah yang nasi volcanonya itu kyk apa hehe.
    Kalau dimasak mateng kyknya rasanya mirip2 aku bikin telor dadar kali ya, soalnya selama ini kalau bikin telur dadar kucampur susu :D

    BTW TFS reviewnya mabk Rien :D

    BalasHapus

Leave your message here, I will reply it soon!