Tampilkan postingan dengan label ASUS AI. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label ASUS AI. Tampilkan semua postingan

Dari Kerja sampai Kreasi, Ini Inovasi AI Terbaru ASUS di CES 2026

ASUS Pamerkan Inovasi AI Paling Menyeluruh di CES 2026, dari Kerja sampai Kehidupan Sehari hari

Awal tahun 2026 dibuka ASUS dengan satu pesan besar: kecerdasan buatan bukan lagi fitur tambahan, tapi fondasi dari cara kita bekerja, berkreasi, dan menjalani keseharian.

Lewat peluncuran virtual bertajuk Always Incredible menjelang ajang CES 2026, ASUS memperkenalkan rangkaian inovasi AI generasi terbaru yang diterapkan secara menyeluruh di berbagai lini produk. Mulai dari laptop, perangkat kreator, hingga desktop dan all in one PC, semuanya dirancang untuk membuat teknologi terasa lebih intuitif, relevan, dan benar benar membantu aktivitas sehari hari.

Dalam presentasinya, Samson Hu selaku Co CEO ASUS menjelaskan bahwa nilai sejati AI terletak pada kemampuannya menyederhanakan pekerjaan, memicu kreativitas, dan meningkatkan kualitas hidup. Visi ini dirangkum dalam satu konsep besar Ubiquitous AI. Incredible Possibilities, yang menjadi landasan strategi AI ASUS ke depan.

Tiga Pilar AI ASUS di CES 2026

ASUS sebenarnya mengembangkan AI dalam tujuh skenario utama, mulai dari AI Infrastructure hingga Healthcare AI. Namun di CES 2026, ASUS memilih menyoroti tiga pilar yang paling dekat dengan kebutuhan pengguna sehari hari.

  • Workspace AI untuk meningkatkan produktivitas kerja
  • Creator AI untuk membuka potensi kreativitas
  • Everyday AI untuk menyempurnakan aktivitas harian

Ketiganya saling terhubung dalam satu ekosistem AI end to end, dari cloud, edge, hingga perangkat personal.

Creator AI, Saat Kreativitas Bertemu Kecerdasan Buatan

Bagi kreator, ASUS menghadirkan pendekatan yang sangat menarik. Creator AI menggabungkan perangkat keras berperforma tinggi dengan aplikasi AI eksklusif ASUS seperti StoryCube, MuseTree, dan Creator Hub. Kombinasi ini dirancang agar proses editing, manajemen konten, hingga produksi kreatif bisa berjalan lebih cepat dan efisien, bahkan saat dilakukan secara mobile.

ASUS Zenbook DUO, Dua Layar yang Benar Benar Fungsional

ASUS Zenbook DUO terbaru membawa konsep dual screen ke level yang lebih matang. Laptop ini hadir dengan dua layar 14 inci ASUS Lumina Pro OLED, didukung engsel inovatif yang mengurangi jarak antar layar hingga 70 persen. Hasilnya adalah pengalaman visual dua layar yang terasa menyatu dan natural.

Panel OLED ini dilengkapi lapisan anti refleksi serta variable refresh rate 48 sampai 144Hz. Untuk mendukung kolaborasi, ASUS menyematkan sistem audio imersif enam speaker dan ScreenXpert annotation tools yang memudahkan kerja lintas layar.

Dari sisi performa, Zenbook DUO ditenagai prosesor hingga Intel Core Ultra X9 Series 3 dengan Intel Arc GPU dan NPU hingga 50 TOPS. Sistem pendingin dual fan yang ditingkatkan serta konfigurasi baterai ganda 99Wh memungkinkan laptop ini menghadirkan performa grafis setara discrete GPU dalam bodi portabel.

Seluruh bodinya dibuat dari material Ceraluminum, dilengkapi engsel hideaway yang diperkuat, teknologi Smudge Free, keyboard tangguh, dan sistem docking MagLatch terbaru. Kombinasi yang menyatukan portabilitas, performa, dan keandalan dalam satu perangkat.

ProArt GoPro Edition, Partner Ideal Kreator Mobile

ASUS juga menghadirkan sesuatu yang unik lewat ProArt GoPro Edition. Laptop convertible 13 inci ini dirancang khusus untuk kreator dengan mobilitas tinggi. Ditenagai prosesor AMD Ryzen AI Max plus 395 dan memori unified hingga 128GB, perangkat ini mampu menangani editing video real time, AI upscaling, hingga workflow multilayer tanpa hambatan.

Keunikan utamanya terletak pada GoPro Hotkey khusus, yang memberikan akses instan ke GoPro Cloud dan GoPro Player. Ditambah lagi, StoryCube menjadi aplikasi Windows pertama yang mengintegrasikan media dari GoPro Cloud dan video 360 derajat, sehingga pengelolaan file bisa dilakukan berdasarkan timeline, perangkat, atau lokasi.

Laptop ini dibekali layar 3K ASUS Lumina OLED touchscreen, dukungan stylus, serta ASUS DialPad untuk kontrol intuitif termasuk saat color grading. Dengan bobot hanya 1,39 kg dan engsel 360 derajat, ProArt GoPro Edition dilengkapi langganan GoPro Premium plus selama 12 bulan dengan penyimpanan cloud tanpa batas dan tools editing lanjutan.

ASUS ProArt PZ14, Tablet Kreator Paling Bertenaga

Untuk kreator yang benar benar mobile, ASUS memperkenalkan ProArt PZ14, tablet kreator paling bertenaga yang pernah mereka hadirkan. Perangkat ini ditenagai prosesor Snapdragon X2 Elite 18 core dengan kemampuan AI hingga 80 TOPS.

Mengusung Copilot plus PC Experiences, ProArt PZ14 didukung aplikasi kreator ASUS seperti StoryCube dan MuseTree untuk workflow berbasis AI yang lebih cerdas. Layarnya menggunakan ASUS Lumina Pro OLED dengan reproduksi warna akurat, kontras mendalam, dan kenyamanan mata untuk penggunaan jangka panjang.

Bobotnya hanya 0,79 kg dengan ketebalan 9 mm. Bodinya terbuat dari aluminium CNC machined unibody, telah lolos uji ketahanan US MIL STD 810H, serta dilengkapi perlindungan IP52 terhadap debu dan cipratan air. ASUS juga menyediakan aksesori pendukung seperti ASUS Pen 3.0, keyboard Bluetooth, dan protective stand cover untuk fleksibilitas maksimal.

Everyday AI, Teknologi yang Menyatu dengan Kehidupan

Lewat Everyday AI, ASUS ingin menghadirkan teknologi yang benar benar terasa dalam keseharian. Bukan sekadar canggih, tapi juga intuitif dan efisien untuk kerja, belajar, dan hiburan.

ASUS Zenbook A14, Ringan di Bawah 1 Kg

Zenbook A14 hadir dengan bobot di bawah 1 kg, menggunakan material Ceraluminum yang ringan sekaligus kuat. Laptop ini ditenagai prosesor Snapdragon X2 Elite 18 core dengan NPU 80 TOPS, menghadirkan pengalaman Copilot plus PC untuk multitasking berbasis AI.

Dirancang untuk profesional dengan mobilitas tinggi, Zenbook A14 menawarkan daya tahan baterai multi hari hingga 35 jam pemutaran video offline, tanpa mengorbankan performa.

ASUS Zenbook A16, Layar Besar Tanpa Beban

Untuk pengguna yang menginginkan layar besar namun tetap portabel, ASUS Zenbook A16 menawarkan layar OLED 3K berukuran 16 inci dalam bodi seberat hanya 1,2 kg. Laptop ini ditenagai prosesor Snapdragon X2 Elite Extreme 18 core dengan NPU 80 TOPS, menjadikannya laptop Snapdragon tercepat dan paling bertenaga saat ini.

Bodinya menggunakan material Ceraluminum dengan teknologi Smudge Free untuk menjaga tampilan tetap bersih. Dengan kemampuan grafis kelas profesional, Zenbook A16 siap mendukung kerja, kreasi, hingga gaming ringan di mana saja.

ASUS V400 AiO, All in One Copilot plus PC Pertama di Dunia

ASUS V400 AiO menjadi all in one Copilot plus PC pertama di dunia yang ditenagai Snapdragon X. Perangkat ini mengusung layar 24 inci Full HD dengan sudut pandang lebar 178 derajat dan opsi touchscreen.

Didukung akselerasi AI on device hingga 45 TOPS, V400 AiO mampu menangani multitasking, pekerjaan kreatif ringan, hingga game kasual secara senyap dan efisien. Speaker Dolby Atmos ganda 3 watt serta desain hemat ruang menjadikannya solusi ideal untuk rumah dan kantor modern.

ASUS V Series Home Desktop, Performa Senyap untuk Rumah Modern

Lini ASUS V Series Home Desktop terbaru mengusung desain terinspirasi interior modern dengan tekstur natural, pencahayaan lembut 4000K, dan sudut membulat. Sistem termalnya dirancang senyap dengan kipas chassis lebih besar, heat pipe tembaga, serta aliran udara dari belakang.

Ditenagai prosesor Intel terbaru atau AMD Ryzen termasuk Ryzen AI 7 dengan NPU lebih dari 50 TOPS, serta opsi konfigurasi hingga dual NVIDIA GeForce RTX 5060 GPU, seri ini siap mendukung aktivitas harian, hiburan, dan pekerjaan kreatif. Efisiensi daya 80 PLUS Platinum dan pengujian ketahanan kelas enterprise memastikan keandalan jangka panjang.

AI yang Selalu Incredible

Melalui rangkaian inovasi ini, ASUS menunjukkan bahwa AI bukan sekadar tren, melainkan ekosistem yang dirancang matang dan menyeluruh. Dari kreator, profesional, hingga pengguna rumahan, setiap perangkat dibangun untuk menghadirkan pengalaman yang lebih cerdas, personal, dan relevan.

Di CES 2026, ASUS menegaskan posisinya sebagai pelopor AI end to end yang benar benar hadir untuk meningkatkan produktivitas, kreativitas, dan kualitas hidup sehari hari.

Vivobook S14 Resmi Hadir di Indonesia: Laptop AI Canggih yang Tipis, Tangguh, dan Siap Bikin Produktivitas Meningkat

Hari Kamis, 15 Mei 2025 kemarin, saya berkesempatan hadir di acara launching laptop terbaru ASUS Vivobook S14 di Movenpick Hotel Jakarta. Acaranya seru banget! Ada challenge berhadiah, gimmick eksklusif untuk para undangan yang registrasi, sampai doorprize yang bikin deg-degan. Yang paling menarik buat saya justru sesi presentasi dari para petinggi ASUS, seperti Frank Wang (ASUS Product Manager) dan Angel Hsieh (ASUS Technical PR Manager), yang memperkenalkan langsung teknologi AI canggih di laptop ini. Acara juga makin berwarna dengan kehadiran Theo Derick, creator sekaligus founder dari Acrobyte Group, yang ikut berbagi perspektif kreatifnya. 

Nah, yang bikin saya paling excited adalah akhirnya bisa melihat langsung ASUS Vivobook S14 laptop AI terbaru dari ASUS yang disebut-sebut tipis, ringan, tapi tetap bertenaga. Setelah menyimak pemaparan dari tim ASUS dan melihat langsung unitnya, saya bisa bilang: this is not just another ultrabook. Vivobook S14 ini memang dirancang untuk jadi partner produktivitas harian, khususnya buat yang aktif, mobile, dan butuh perangkat kerja yang cepat, tahan lama, dan... tentu saja tampil keren juga.v


Desain: Tipis, Ringan, dan Tangguh

Sekilas lihat aja, Vivobook S14 ini memang punya desain yang stylish. Tapi yang bikin saya pribadi suka adalah bobotnya yang cuma sekitar 1,4 kg dengan ketebalan 1,59 cm. Ringan banget! Buat yang sering pindah-pindah lokasi kerja, ini jadi poin plus besar karena nggak bikin pundak capek walau ditenteng seharian. 

Bodinya juga udah pakai dual-metal chassis yang kesannya kokoh, dan ternyata sudah mengantongi sertifikasi ketahanan standar militer (US MIL-STD-810H). Jadi meskipun tampilannya sleek dan elegan, daya tahannya nggak main-main. Nggak khawatir lagi kalau harus kerja di luar ruangan, dibawa meeting ke banyak tempat, atau bahkan diajak traveling. 

Performa: Otak Cerdas Berbasis AI

Nah, ini bagian yang paling menarik buat saya sebagai pengguna aktif di dunia digital. Vivobook S14 dibekali prosesor Intel® Core™ Ultra generasi terbaru, dan tersedia dalam dua pilihan:

  • Intel® Core™ Ultra 5 Processor 225H
  • Intel® Core™ Ultra 7 Processor 255H, dengan 16 core dan 16 thread serta kecepatan hingga 5,1 GHz.


Khusus varian Ultra 7, yang sempat saya lihat langsung di acara, performanya benar-benar kencang dan sudah dilengkapi Intel® Graphics dan Intel® AI Boost NPU dengan kemampuan AI hingga 13 TOPS. Artinya, laptop ini memang dibuat untuk mendukung komputasi berbasis AI — baik untuk pekerjaan sehari-hari, kreatif, atau bahkan penggunaan multitasking berat.

Bagi yang sering edit video, buka banyak tab sekaligus, dan kadang render konten, laptop ini bakal sangat membantu. Performanya bisa diandalkan tanpa harus tergantung colokan listrik terus-menerus. 

RAM, Storage & Pendinginan

Vivobook S14 dibekali RAM DDR5 16GB (yang masih bisa di-upgrade!), serta storage SSD berkecepatan tinggi, bikin proses booting, buka aplikasi, sampai pindah file besar jadi jauh lebih cepat. Kombinasi ini jelas cocok untuk multitasking berat.

Poin yang nggak kalah penting: pendinginannya juga udah didesain khusus supaya suhu tetap stabil walau kerja berat. Buat saya pribadi, sistem pendinginan yang baik itu penting banget karena performa laptop bisa drop kalau suhu naik terus.

Daya Tahan Baterai dan Port: Lengkap dan Fleksibel

Buat yang sering kerja di luar atau suka lupa bawa charger (ngaku deh, pasti pernah 😅), Vivobook S14 punya baterai yang awet banget: tahan lebih dari 12 jam pemakaian. Dan yang bikin makin fleksibel, ada fitur USB-C® Easy Charge, jadi bisa ngecas pakai adaptor biasa atau bahkan power bank. Udah kayak smartphone!

Dari sisi konektivitas, port-nya juga lengkap:

  • 2x USB4®
  • HDMI®
  • WiFi 6E

Jadi buat presentasi, transfer data, atau sekadar colok perangkat tambahan, nggak perlu dongle-donglean lagi. Dan jangan lupa, ada Microsoft Phone Link yang memudahkan kita untuk nyambungin laptop ke HP. Saya pribadi suka banget fitur ini karena bisa balas pesan atau cek notifikasi langsung dari laptop. 


Layanan & Keamanan: Tenang Selama Pemakaian

Vivobook S14 nggak cuma kuat dari segi fisik, tapi juga dikasih perlindungan maksimal dari ASUS. Kita dapat:

  • Garansi internasional 3 tahun di 114 negara
  • ASUS VIP Perfect Warranty: ganti komponen di tahun pertama meskipun kerusakan karena kelalaian pengguna (yes, bahkan jatuh atau ketumpahan minuman!)

Dan ada bonus menarik juga:

  • Microsoft 365 gratis 1 tahun
  • Office Home & Student 2024 seumur hidup


Kesimpulan: Laptop AI Stylish yang Siap Temani Aktivitas Harian

Setelah nyobain langsung dan dengerin semua pemaparan dari tim ASUS, saya bisa bilang kalau Vivobook S14 ini bukan laptop biasa. Desainnya keren dan tipis, performanya luar biasa (terutama dukungan AI-nya!), dan punya fitur-fitur yang sangat relevan untuk kehidupan digital kita hari ini.

Buat kamu yang butuh laptop untuk kerja, belajar, konten kreator, atau sekadar perangkat andalan untuk multitasking dan mobilitas tinggi, Vivobook S14 bisa jadi jawaban yang pas. Tipis, tangguh, dan siap diajak produktif ke mana aja!





Hadir di peluncuran Vivobook S14 bareng temen-temen Blogger