Tampilkan postingan dengan label ASUS ROG Strix G16 (G614). Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label ASUS ROG Strix G16 (G614). Tampilkan semua postingan

Pemenang ASUS ROG Strix SCAR 16 & ROG Strix G16 Video Competition

ASUS ROG Strix Scar 16 & ROG Strix G16 Video Competition telah berlangsung 1 bulan lamanya. Sejak 22 Mei 2023 hingga 22 Juni 2023. Hari ini, Senin 10 Juli 2023, tiba saatnya untuk pengumuman. 

Sebelum itu, ijinkan saya cerita sedikit.

Kompetisi video ASUS ROG ini merupakan yang pertama digelar oleh Travelerien, tentunya saya berterima kasih kepada ASUS Indonesia yang telah mempercayakan hajatan ini di rumah saya. Bikin saya jadi punya pengalaman baru, sekaligus berharga 💖

Tercatat ada 113 video yang masuk ke ruang pendaftaran, dan kemudian setelah saya cek, ada 109 saja video yang sah untuk masuk ruang penilaian. Nah, jika biasanya saya mengklik link lalu mendarat di blog, kali ini mendarat di Reels dan Tiktok.

Membaca kalimat demi kalimat tentu beda rasanya dengan menonton gambar demi gambar. Gambar bergerak yang kaya dengan kreativitas, dan harus ditonton sampai tuntas. Saya tenggelam dalam lautan video, untungnya selalu bawa tabung oksigen, jadi tetep bisa nafas di kedalaman, dan tetap hidup hingga video ke-109.

Semakin banyak video, semakin keras persaingan. Tapi yang terbaik akan menemukan pialanya di antara ratusan video bagus yang sama-sama memikat hati.

Akhirnya, penilaian akhir dari 109 video itu berada di tangan tim juri dari pihak ASUS Indonesia, dan kini siap saya umumkan.

Selamat kepada 10 video terfavorit

1. Andre Mistoh Fauzi 
Reels https://www.instagram.com/reel/CtyehdigR1T/

2. M. Yunus Isnaeni Yusfia
Reels https://www.instagram.com/p/CtxbB_SObwM/

3. Yesi Intasari
Reels https://www.instagram.com/reel/CtyhCqsARyn/

4. Rika Silviana
Reels https://www.instagram.com/reel/CtzGODexxg2/ 

5. Ardy Nugroho
Reels https://www.instagram.com/reel/CtzMWVDrX8_/

6. Pandu Agung Hartato
Reels https://www.instagram.com/reel/CtyoiO7ATCx/

7. Bayu Sungsang
Reels https://www.instagram.com/reel/CttFD58tBTR/

8. Rachman Reza Azhari
Reels https://www.instagram.com/reel/Ctsqx7vpTbH/

9. Imawan Anshari
Reels https://www.instagram.com/reel/CtzBcWKAmJr/

10. Mochammad Zacky Maulana
Reels https://www.instagram.com/reel/CtzEFUGAL4U/

Seluruh peserta video terfavorit, masing-masing berhak mendapatkan OVO  IDR 1 juta

Selamat kepada Juara Pertama

Juara 1 : Adityar
Reels https://www.instagram.com/reel/CtydVRWJi2Y/

Adityar berhak mendapatkan Laptop ASUS TUF Gaming F15


Selamat kepada Juara Kedua

Juara 2 : Sutoro
Reels https://www.instagram.com/p/CtyQ24RNHQf/

Sutoro berhak mendapatkan hadiah Laptop ASUS TUF Gaming F15


Selamat kepada Juara Ketiga


Juara 3 : Ari Suryono
Reels https://www.instagram.com/reel/CtyYpJNpEKg/

Ari Suryono berhak mendapatkan hadiah OVO IDR 5 juta



Alhamdulillah. Selamat kepada para pemenang. 

Semoga kemenangan yang diraih dan hadiah yang didapatkan, dapat memberi makna serta manfaat bagi masing-masing pemenang.

Untuk seluruh peserta yang belum beruntung, terima kasih tak terhingga atas partisipasinya di ajang kompetisi video ini. Kalian bukan kalah, hanya belum sampai pada tempat yang hendak diraih. Jadi, masih ada kesempatan lain pada event berbeda untuk meraih prestasi yang diharapkan.

Tetap semangat, optimis, dan nge-ROG !

Perhatian kepada para pemenang

Pihak panitia akan menghubungi pemenang via email dan/atau telepon untuk konfirmasi pengiriman hadiah. Peserta dan pemenang tidak dipungut biaya kirim atau biaya apapun untuk berpartisipasi dalam kompetisi ini. Harap berhati-hati atas penipuan dengan mengatasnamakan ASUS Indonesia. Pengiriman hadiah akan dilakukan via kurir setelah seluruh pemenang mengonfirmasikan alamat pengiriman ke pihak panitia.

Terima kasih.

Sampai jumpa lagi pada event kompetisi lainnya.

ROG Strix G16 (G614), Lebih Dingin dan Semakin Powerful Untuk yang Berjiwa Gamers

Selain ROG Strix SCAR 16, di tahun 2023 kali ini ASUS juga memperkenalkan varian “saudara”-nya yaitu ROG Strix G16 (G614). 

Yang sangat menarik adalah perbedaan antara keduanya tidak terlalu signifikan. Fitur yang diunggulkan di ROG Strix SCAR 16 juga hadir di ROG Strix G16 (G614) sehingga membuat laptop gaming ini tampil sangat powerful dalam berbagai aspek. Perbedaan utamanya terletak pada konfigurasi spesifikasi.

Informasi lengkap mengenai ROG Strix Scar 16 dapat dibaca pada postingan sebelumnya, silakan kunjungi link berikut: ROG Strix Scar 16 (G634)

Sementara ROG Strix SCAR 16 hadir sebagai laptop gaming premium, ROG Strix G16 (G614) justru hadir dengan konfigurasi spesifikasi yang lebih luas yaitu mulai dari kombinasi CPU 13th Gen Intel® Core™ i5-13450HX dan NVIDIA® GeForce RTX™ 4050. 

Sementara dari sisi desain, ROG Strix G16 (G614) tidak banyak berbeda dengan saudaranya. Jumlah dan jenis port masih sama dan hanya tidak memiliki beberapa elemen desain eksklusif yang ada di ROG Strix SCAR 16. 

Yang paling menarik justru ada pada sistem pendinginnya. Sama seperti saudaranya, ROG Strix G16 (G614) juga dibekali dengan sistem pendingin ROG Intelligent Cooling yang dibekali teknologi Tri-Fan dan Full-Width Heatsink. Ya, laptop gaming ini sudah dibekali dengan tiga kipas pendingin serta heatsink khusus sehingga memungkinkannya untuk dapat bekerja secara lebih optimal dibandingkan dengan pendahulunya.

Ditenagai Prosesor Intel® Generasi Terbaru

ROG Strix G16 (G614) adalah laptop gaming yang menawarkan performa dan fitur terbaik untuk para gamers. Laptop ini ditenagai oleh CPU mulai dari 13th Gen Intel® Core™ i5-13450HX hingga Intel® Core™ i9-13980HX pada varian tertingginya yang menggunakan konfigurasi 24 core dan 32 thread, serta dapat bekerja di frekuensi hingga 5,6GHz. 

Intel® Core™ i9-13980HX juga merupakan prosesor laptop paling kencang yang dihadirkan oleh Intel hingga saat ini.

Prosesor 13th Gen Intel® Core™ adalah generasi terbaru dari prosesor Intel yang berbasis arsitektur hybrid, yang menggabungkan Raptor Cove core untuk performa tinggi dan Gracemont core untuk efisiensi daya. 

Selain telah mendukung memori DDR5 terbaru, prosesor 13th Gen Intel® Core™ juga dilengkapi dengan fitur eksklusif seperti Intel® Deep Learning Boost yang dapat mempercepat komputasi AI, serta Intel® Smart Cache Technology yang dapat meningkatkan kinerja cache dengan menggunakan cache L3 bersama antara core Raptor Cove dan Gracemont.

ROG Strix G16 (G614) juga ditenagai oleh chip grafis mulai dari NVIDIA® GeForce RTX™ 4050 hingga NVIDIA® GeForce RTX™ 4080, yang merupakan bagian dari keluarga GeForce RTX 4000 Series. Tidak hanya itu, ASUS juga menghadirkan teknologi MUX Switch dan NVIDIA® Advanced Optimus sehingga keseluruhan potensi performa dari chip grafis tersebut bisa dikeluarkan.

RTX 4000 series adalah generasi terbaru dari kartu grafis NVIDIA yang menggunakan arsitektur Ada Lovelace. Chip grafis ini menawarkan performa yang jauh lebih baik daripada generasi sebelumnya, dengan fitur-fitur unggulan seperti ray tracing, DLSS 3.0, dan NVIDIA® Advanced Optimus.

Lebih Dingin, Lebih Powerful

ROG Strix G16 (G614) kembali menggunakan teknologi ROG Intelligent Cooling sebagai basis pada sistem pendinginnya. Bedanya, ROG Strix G16 (G614) kali ini dibekali dengan konfigurasi kipas serta heatsink baru yang memungkinkan laptop gaming ini dapat selalu beroperasi secara optimal. 

Kipas yang digunakan di sistem pendingin ROG Strix G16 (G614) menggunakan konfigurasi Tri-Fan yang menggabungkan bukan dua, melainkan tiga kipas khusus untuk mendinginkan seluruh komponen yang ada di dalam laptop gaming ini. Konfigurasi Tri-Fan sangat efektif untuk mempertahankan suhu operasional ROG Strix G16 (G614) sehingga performa yang dihadirkan selalu optimal.

Tri-Fan bukan satu-satunya fitur baru di sistem pendingin ROG Strix G16 (G614). Laptop gaming terbaru ROG ini juga memiliki desain heatsink unik bernama Full-Width Heatsink. Desain heatsink tersebut membentang sepanjang bagian belakang bodi ROG Strix G16 (G614) sehingga memaksimalkan proses pelepasan panas. 

Ditambah dengan kipas berteknologi Arc Flow Fan dan thermal compound berupa liquid metal Thermal Grizzly Conductonaut Extreme, ROG Strix G16 (G614) berhasil menjaga suhu CPU dan GPU dengan sangat baik.

Layar Berkualitas

ROG Strix G16 (G614) memiliki layar 16 inci dengan opsi resolusi QHD+ (2560 x 1600) dan refresh rate 240Hz atau Full HD+ (1920 x 1200). Khusus untuk varian dengan resolusi QHD+, layar laptop ini sudah menggunakan standar ROG Nebula sehingga memastikan tampilan layarnya tajam, akurat, cerah, dan kencang.

ROG Nebula HDR juga memastikan sajian visual terbaik di laptop gaming berkat dukungan color gamut 100% DCI-P3 dan telah mengantongi sertifikasi PANTONE Validated Display. Selain itu, teknologi ROG Nebula telah dilengkapi dengan fitur Eye Care yang dapat meminimalisir dampak radiasi sinar biru terhadap kesehatan mata.

Konektivitas dan Opsi Upgrade Lengkap

Di balik kecanggihannya, ROG Strix G16 (G614) juga memiliki keunggulan lain yaitu konektivitas yang sangat lengkap. 

Dimulai dari jumlah dan jenis port-nya, ROG Strix G16 (G614) sudah dibekali dengan port seperti HDMI 2.1 sehingga dapat dihubungkan ke layar tambahan, 2.5Gbps LAN untuk konektivitas lebih stabil menggunakan kabel, hingga 3.5mm combo audio jack untuk menghubungkan perangkat audio.

ROG Strix G16 (G614) punya port USB yang sangat lengkap. Selain USB 3.2 Type-C yang telah mendukung fitur DisplayPort™ dan USB Power Delivery, laptop gaming ini juga masih dibekali dengan USB 3.2 Type-A sehingga gamer masih dapat menghubungkan berbagai perangkat pendukung seperti keyboard dan mouse. 

ROG Strix G16 (G614) juga dibekali dengan satu port USB Type-C Thunderbolt 4™ yang menawarkan kecepatan transfer tinggi serta kompatibel dengan berbagai aksesori dan perangkat modern.

Selain itu, konektivitas nirkabel ROG Strix G16 (G614) juga tidak sembarangan. Laptop gaming ini telah menggunakan WiFi 6E dengan fitur tri-band untuk koneksi nirkabel utamanya. 

Berbeda dengan WiFi pada umumnya, teknologi WiFi 6E memungkinkan ROG Strix G16 (G614) untuk dapat terhubung ke tiga frekuensi jaringan WiFi, yaitu 2,4GHz, 5GHz, dan 6GHz. Melengkapi fitur ini adalah Bluetooth® 5.2 terbaru yang dapat digunakan untuk menghubungkan perangkat seperti mouse, keyboard, ataupun gaming controller ekstra.

Keunggulan lain yang dimiliki ROG Strix G16 (G614) ada pada fitur upgrade-nya. 

Sebagai laptop gaming, ROG Strix G16 (G614) menyajikan opsi upgrade yang cukup lengkap berupa upgrade memori melalui ketersediaan dua slot SO-DIMM, serta upgrade penyimpanan melalui dua slot M.2 PCIe 4.0 x4.

Paket Lengkap dalam Laptop Gaming 16-inci

ROG Strix G16 (G614) merupakan pilihan yang paling tepat untuk gamers yang menginginkan laptop gaming 16-inci dengan sajian fitur yang paling lengkap. 

Selain memiliki konfigurasi spesifikasi yang sangat beragam, ROG Strix G16 (G614) juga tetap dibekali dengan fitur-fitur premium, konektivitas, terbaik, serta opsi layar berkualitas. Tidak heran jika laptop ini akan menjadi pilihan favorit para gamers di kelasnya di tahun 2023 kali ini.



Main Spec.


ROG Strix G16 - G614JU-I745J6G-O

CPU

13th Gen Intel® Core™ i9-13980HX Processor 2.2 GHz (36M Cache, up to 5.6 GHz, 24 cores: 8 P-cores and 16 E-cores)

13th Gen Intel® Core™ i7-13650HX Processor 2.6 GHz 24M  Cache, up to 4.9 GHz, 14 cores: 6 P-cores and 8 E-cores)

13th Gen Intel® Core™ i5-13450HX Processor 2.4 GHz (20M  Cache, up to 4.6 GHz, 10 cores: 6 P-cores and 4 E-cores)

Operating System

Windows 11 Home

Memory

32GB DDR5 4800MHz

16GB DDR5 4800MHz

Storage

1TB PCIe® 4.0 NVMe™ M.2 Performance SSD

512GB PCIe® 4.0 NVMe™ M.2 Performance SSD

Display

16-inch, QHD+ 16:10 (2560 x 1600), 240Hz, 3ms, 100% DCI-P3, PANTONE Validated, IPS -Level, 500nits, ROG Nebula

16-inch, FHD+ 16:10 (1920 x 1200), 165Hz, 3ms, 100% sRGB, IPS-Level, 500nits

Graphics

NVIDIA® GeForce RTX™ 4070 Laptop GPU

NVIDIA® GeForce RTX™ 4060 Laptop GPU

NVIDIA® GeForce RTX™ 4050 Laptop GPU

Input/Output

1x 2.5G LAN port, 1x Thunderbolt™ 4 support DisplayPort™ + G-SYNC, 1x USB 3.2 Gen 2 Type-C support DisplayPort™ + power delivery + G-SYNC, 2x USB 3.2 Gen 2 Type-A, 1x HDMI 2.1 FRL, 1x 3.5mm Combo Audio Jack

Connectivity

Wi-Fi 6E(802.11ax) (Triple band) 2*2 + Bluetooth® 5.2

Camera

720P HD camera

Audio

AI noise-canceling technology, Dolby Atmos, Hi-Res certification, Smart Amp Technology, Support Microsoft Cortana near field/Far field

Battery

90WHrs, 4S1P, 4-cell Li-ion

Dimension

35.4 x 26.4 x 2.26 ~ 3.04 cm

Weight

2.5 Kg

Colors

Off Black

Price

Rp23.999.000 (Core i5 / RTX 4050 / 16GB RAM / 512GB SSD / FHD+)

Rp25.999.000 (Core i7 / RTX 4050 / 16GB RAM / 512GB SSD / FHD+)

Rp31.999.000 (Core i7 / RTX 4060 / 16GB RAM / 1TB SSD / FHD+)

Rp40.999.000 (Core i9 / RTX 4070 / 32GB RAM / 1TB SSD / QHD+ ROG Nebula)

Warranty

2 tahun garansi global dan 1 tahun ASUS Perfect Warranty