Festival Tidore 2017 Mempererat Tradisi & Mempertegas Jati Diri Bangsa Maritim

Festival Tidore 2017 
Mempererat Tradisi, Mempertegas Jati Diri Bangsa Maritim 

FESTIVAL TIDORE - Hari Jadi Tidore ke-909
 
Hadir dan menyaksikan langsung Festival Tidore 2017 menjadi sebuah pengalaman berharga yang saya dapat dalam mengenal budaya dan tradisi masyarakat Indonesia Timur yang berada di Tidore, Maluku Utara. Festival berlangsung sejak 29 Maret hingga 12 April 2017, melibatkan seluruh masyarakat umum Tidore, Kesultanan Tidore, Pemerintah Kota Tidore Kepulauan, dan Dinas Pariwisata Kota Tidore Kepulauan. Seluruh prosesi dalam rangkaian acara festival sangat kental dengan nilai budaya dan tradisi. Setiap ritual adat berlangsung dalam suasana sangat khidmat. Indah ketika dihayati. Kaya untuk dipelajari. Agung dan lestari menjadi jati diri yang tidak tergerus oleh waktu.

FESTIVAL TIDORE - Travel Blogger Goes To Tidore (Lokasi: Pelabuhan Rum Tidore)

Travel Blogger Goes To Tidore

Sabtu 8 April 2017, saya berangkat bersama enam rekan blogger, lima di antaranya adalah pemenang lomba menulis tentang Tidore. Mereka adalah Rifki, Deddy Huang, Haryadi Yansyah (Yayan), Eko Nurhuda, dan Attini Zulfayah. Saya dan Yuk Annie, sebagai juri dalam lomba tersebut, turut mendampingi mereka. Dalam rombongan kami juga ada Tati Suherman (blogger yang membeli paket wisata ke Tidore lewat Ngofa Tidore), dan Ibu Dwi Woro sebagai tamu undangan (pemerhati budaya dan dosen UI), serta Mas Dwi dan Ayu (traveler).

Perjalanan ke Tidore ini menjadi pengalaman pertama bagi saya dan rekan-rekan blogger menginjakkan kaki di Maluku Utara. Sedangkan bagi yuk Annie jadi yang kedua. Kami berangkat dari daerah masing-masing, tidak berbarengan tapi tujuannya sama-sama ke Ternate. Yayan dan Deddy dari Palembang-Jakarta-Ternate. Rifki dan Mbak Zulfa dari Surabaya-Ternate. Mas Eko dari Jateng ke Jogja-Makassar-Ternate. Saya dan Yuk Annie juga dari Jakarta tapi beda pesawat dengan Deddy dan Yayan.  

FESTIVAL TIDORE - Naik speedboat dari Ternate, selfie berlatar Pulau Maitara dan Pulau Tidore

Jadi, kalau hendak ke Tidore, tujuannya ke Ternate terlebih dahulu karena perjalanan dengan pesawat hanya bisa sampai Ternate. Dari Bandara Sultan Babullah Ternate, selanjutnya kami menuju Pelabuhan Bastion untuk menyeberang ke Tidore dengan speed boat selama 10 menit. Pilihan menyeberang bisa juga dengan kapal ferry, ongkosnya Cuma Rp10.000 dengan waktu tempuh 30 menit. 

Dalam perjalanan berperahu menuju Tidore inilah terpampang panorama laut dengan Pulau Maitara dan Pulau Tidore saling berdampingan. Sebuah pemandangan yang tergambar dalam uang kertas Rp1.000 versi lama (saat ini masih beredar walau sudah jarang). Tak ingin melewatkannya, kami pun berfoto dari atas speed boat sambil memegang uang Rp1.000 dan menjadikan pemandangan di uang kertas tersebut sebagai latar belakang. Pengemudi speedboat dengan baik hatinya menghentikan laju, memberi kami kesempatan berfoto dengan tenang sebelum akhirnya meluncur kencang ke Pelabuhan Rum di Tidore. 

FESTIVAL TIDORE - Bersama rekan-rekan blogger, berfoto dengan Iskandar Alting, Jou Mayor. (Komandan Upacara Kesultanan Tidore)

Tema Hari Jadi Tidore

Tema hari jadi Tidore ke-909 tahun 2017 adalah Merawat Tradisi, Mempertegas Jati Diri Bangsa Maritim. Tema ini kembali dipakai pada Festival Tidore 2018 yang sebentar lagi akan dilangsungkan. Tema Hari Jadi Tidore memiliki makna sebagai berikut:

Pertama: Tradisi dan adat istiadat adalah intisari kebudayaan yang berisikan ajaran moral dan etik yang harus dijaga dan dirawat untuk kepentingan pelestarian sejarah dan kebudayaan Tidore.

Kedua: Tradisi dan adat istiadat adalah sebagai intisari kebudayaan yang harus dirawat untuk menjadi elan vital dalam membangun karakter masyarakat Tidore yang sebenarnya sekaligus sebagai alat untuk memupuk modal sosial dalam rangka mendukung pelaksanaan pemerintahan dan pembangunan daerah.

Ketiga: Aspek kemaritiman dalam tema hari jadi ini adalah bagian dari refleksi akan ketegasan membangun identitas dan jati diri  masyarakat Tidore sebagai masyarakat kepulauan serta mendukung visi Pemerintahan Jokowi melalui Program Poros Maritim Dunia. 

FESTIVAL TIDORE - Pasukan pembawa paji dalam prosesi Paji Nyili-Nyili

Kegiatan Festival Tidore 2017

Banyaknya kegiatan festival yang ingin kami saksikan, membuat kami berada di Maluku Utara tidak dalam waktu singkat. Total 9 hari dengan 6 hari di Tidore dan 3 hari di Ternate. Selain mengikuti prosesi adat, kami juga mengunjungi seluruh tempat wisata di Tidore. Dari kota, desa, laut, gunung, hingga kebun-kebun rempah di daerah pegunungan. 


Dalam tulisan ini, saya hendak memaparkan rangkaian kegiatan utama festival, diantaranya: 
1. Kota Tupa (29/3 & 2/4)
2. Siloloa Sultan Tidore (7/4)
3. Festival & Bazaar Guruabunga (8/4)
4. Prosesi Tagi Kie (9/4)
5. Rora Ake Dango (9/4)
6. Kota Ake Dango & Ratib Haddad Farraj (10/4)
7. Parade Juanga Sultan Tidore (10/4)
8. Kota & Rora Paji (10/4)
9. Perjalanan Paji Nyili-Nyili (11/4)
10. Kirab Agung Kesultanan & Upacara Puncak Hari Jadi Tidore (12/4)
11. Launching Museum Maritim Dunia (12/4), Ratib Taji Besi (12/4). 

FESTIVAL TIDORE - Kirab Hari Jadi Tidore ke-909

Seluruh prosesi mempunyai makna tersendiri, saling berhubungan antara yang satu dengan yang lainnya. Dilaksanakan dengan tertib dan penuh khidmat, menjadi satu kesatuan ritual adat yang sudah menjadi tradisi sejak masa silam. Perlu waktu tidak sebentar bagi saya untuk memahami beberapa hal untuk kemudian menceritakannya melalui tulisan. Karena segala sesuatu yang terkait dengan adat dan budaya, harus akurat ketika disampaikan, terlebih sejarah. Saya sempat melakukan beberapa kali wawancara ke orang-orang terkait yang memang berkapasitas untuk ini, dan mengulang tanya lagi di waktu yang lain sampai saya yakin apa yang saya dapat tidak keliru. Salah seorang sahabat asal Tidore yang saya kenal, S2 ilmu sejarah di UNJ, banyak membantu saya dalam mendapatkan informasi tentang segala sesuatu terkait prosesi adat yang saya saksikan selama festival. Saya sangat berterima kasih padanya.

Berikut ini adalah uraian dari masing-masing acara selama festival 2017. Semoga menjadi gambaran bagi teman-teman yang ingin mengunjungi Tidore saat perayaan Festival Tidore 2018 dan tahun-tahun berikutnya. Namun sebelum itu, saya publikasikan dulu sambutan dari Walikota Tidore Kepulauan, Capt. H. Ali Ibrahim, MH, sambutan Sultan Tidore H. Husain Sjah, dan sambutan Kadis Budpar Kota Tidore Kepulauan Drs. Yakub Husain, M.Si. 

FESTIVAL TIDORE - Walikota Tidore Capt. H. Ali Ibrahim, MH (baju putih)

Sambutan Walikota Tidore | Capt. H. Ali Ibrahim, MH

Rangkaian kegiatan Festival Tidore 2017 adalah bagian dari upaya untuk merawat sejarah dan kebudayaan agar bisa menjadi modal sosial dalam rangka mendukung pelaksanaan pemerintahan dan pembangunan. Pada aras ini tradisi mestinya menjadi elan vital untuk memupuk jati diri dan membangun karakter yang berakar pada nilai moral dan etik yang tersimpan dalam lembar catatan sejarah dari masa lalu.

Pemerintah daerah melalui Dinas Kebudayaan dan Pariwisata menyadari bahwa upaya-upaya yang dilakukan melalui program ini harus memiliki visi yang jelas dan terukur serta harus dikerjakan secara bersama oleh semua stakeholders kebudayaan dan kepariwisataan.  Untuk itu rangkaian kegiatan Festival Tidore 2017 adalah rencana pengembangan kebudayaan dan pariwisata yang tersusun secara holistik dalam RIPPARDA tahun 2017. Dalam kaitan ini, dukungan dari semua pihak untuk memperbaiki hajatan ini akan menjadi masukan yang strategis dan penting bagi upaya pengembangan kebudayaan dan pariwisata Tidore di masa akan datang. 

Sambutan Sultan Tidore

Dalam perjalanan sejarah para pemimpin Maluku, kita membaca dengan seksama tiap peristiwa, mengambil satu demi satu pelajaran, lembar-lembar tua dari masa lalu itu menyimpan nilai-nilai moral dan etik yang sangat tinggi nilainya. Maluku Kie Raha adalah anak kandung peradaban, menyimpan mutiara hikmah yang bersemayam di dasar lautan perak Kie Raha, rahasia-rahasia ilmu pengetahuan dalam dendang Kabata, Moro-Moro dan Daradia di puncak-puncak Marijang dan Gamalama. 
FESTIVAL TIDORE - Sultan Tidore H. Husain Syah

Mari kembali sejenak pulang ke sejarah untuk membaca tradisi asal, agar kita bisa mengenal identitas persekutuan ini. Kita adalah bangsa maritim yang belajar dari gelombang laut yang ganas dan lava vulkanik gunung api, karena di sanalah letak ujian kehidupan yang sebenarnya. Ujian yang sudah seringkali kita lalui pada Nusa dan lautan Maluku, tempat para raja-raja dan sultan Maluku dahulu diuji. Tapi di tanah ini, kita tetap adalah bangsa para penjaga, yang setia dan loyal berbayar mati kepada identitas nasional bernama Indonesia. Ya, itulah kita yang lebih sering dilupakan oleh sejarah.

Pertemuan hari ini adalah untuk mengenang seorang bangsawan Tidore yang disebut oleh Gubernur Galvao sebagai seorang laki-laki terhormat dan bermartabat tinggi. Laki-laki itu adalah Sir Kaicil Rade, anak dari Malikiddin Mansyur kaicil Maluko atau Al Mansyur, saudara dari “King Mir” Amiruddin Iskandar Zulkarnain dan Nyai Tjili Boki Ratu. Kaicil Rade adalah Kapita Lau Tidore, Panglima Perang Pasukan Gabungan yang memimpin Pasukan Tidore, Ternate, Bacan, dan Jailolo berjumlah 40 hingga 50 ribu tentara pada saat itu. Pasukan ini dilengkapi dengan bom, senapan, tombak, pedang, perisai, pasukan berkuda dan pasukan pemanah.

493 tahun lalu di Istana Mareku berkumpul para raja dan sultan-sultan Maluku Kie Raha, Sultan Deyalo dari ternate, King Mir Amiruddin Iskandar Zulkarnain Sultan Tidore, Sultan Bacan Alauddin dan Kolano Jailolo Katarabumi yang bersepaham untuk bersekutu melawan Portugis dipimpin oleh Kaicil Rade. Kenangan terhadap Kaicil Rade serta para raja dan sultan-sultan Maluku Kie Raha terdahulu menjadi pelajaran bersama bahwa kita kuat karena bersatu dan bersepaham. Kita kuat karena persekutuan Maluku adalah sebuah visi agung yang memiliki martabat tinggi sebagai tujuan bersama dalam visi negara Maluku Kie Raha.

Untuk itu pertemuan hari ini adalah upaya bersama untuk merestorasi kembali cita-cita luhur yang telah digagas sejak 5 abad lalu itu. Tentang identitas maritim sebagai jati diri bangsa Maluku, pada hari ini dengan segala kerendahan hati, saya atas nama tanah dan leluhur kami, ingin menyampaikan permohonan kepada Yang Mulia Presiden Jokowi, untuk bisa merawat keping-keping masa lalu gemilang di sini, sehingga bisa menjadi mozaik dalam membangun identitas dan peradaban maritim bernama Indonesia.

Sekaligus pada saat yang berbahagia ini saya ingin me-launching proposal rencana usulan “Museum Maritim Dunia” untuk dibangun di Tidore. Tidore memiliki masa lalu yang penting sebagai kawasan satelit maritim dunia selain Ternate, Jailolo, Bacan, dan Loloda karena menjadi pusat perniagaan rempah-rempah dunia abad ke-16. Tidore juga berkontribusi penting bagi perkembangan ilmu pengetahuan geografi, karena menjadi titik nol dunia yang membuktikan bahwa bentuk bumi adalah bulat bukan datar, setelah ekspedisi keliling dunia Eropa pertama yang dilakukan oleh Magellan Del Cano.

493 tahun lalu, ekspedisi keliling dunia itu lego jangkar di pulau ini, pada hari Jumat sore tanggal 8 November 1521 dengan kapal Santa maria de la Victoria dan Trinidad. Walaupun ekspedisi Magellan itu hanya dilanjutkan oleh Juan Sebastian  De Elcano, karena Magellan sendiri menghembuskan nafas terakhir di Cebu, Philipina dalam suatu kontak senjata di sana akan tetapi ekspedisi ini telah menjadi perjalanan penting bagi sejarah maritim dunia.

Permintaan ini adalah sekaligus upaya untuk merawat identitas bangsa maritim sebagai harga diri anak cucu Maluku bangsa Tidore, Maluku bangsa Ternate, Maluku bangsa Jailolo, Maluku bangsa Bacan, dan Maluku bangsa Loloda. Atas nama raja-raja dan sultan terdahulu, proposal museum maritim ini adalah hutang sejarah untuk membayar kenangan dan penghargaan kepada para raja dan sultan-sultan Maluku Kie Raha terdahulu yakni Yang Mulia almarhum Jou Sultan Malikiddin Mansyur Kaicil Maluko, kepada “King Mir” Amirudin Iskandar Zulkarnain, Kolano Katara Bumi, Sultan Dayalo dan Sultan Alaudin serta Sir Kaicili Rade atas dedikasi dan loyalitasnya dalam menjaga harkat dan visi persekutuan ini sejak 5 abad lalu itu.

FESTIVAL TIDORE - Mengikuti Parade Juanga bersama Drs. Yakob Husain, M.Si (Kadisbudpar Kota Tidore Kepulauan)

Siloloa | Kadisbudpar Tidore Kepulauan
Drs. Yakob Husain, M.Si.

Suba to ten suba, tabea ma lape tabea, Ona Papa Se Yuma Yaya Se Goa, Hira se Bira, Hali se Bangsa Tidore yang farangom mo duka se cinta.

Tabea Joo.

Mari sejenak pulang ke Tidore, tanah di mana tradisi dan kearifan dirawat dalam kebijaksanaan, kesabaran dan kerendahhatian para Sowohi dan Joguru sejak ratusan tahun lampau. Dowaro Munara Hari Jadi ini adalah ungkapan kerinduan, Ngau ma bilang oli matiti dorora sekaligus adalah koro se hadola kepada seluruh anak negeri Tidore di mana pun berada. Madoya duka se cinta te Joungon Moi-mo. E Jou Siokona, mari pulang sejenak untuk merawat rindu pada tanah asal, mengenang Sultan Malikiddin Mansyur Kaicili Maluko, Amiruddin Iskandar Zulkarnaen serta membaca hikmah dan kebijaksanaan Kaicil Rade di istana Gam Mayou Mareku. Atau mungkin sekedar meluangkan waktu mendengar gisa para tetua tentang Kolano dan Sultan-Sultan Tidore dari istana Gam Mayou Mareku, Kadati Biji Nagara Toloa hingga Kadato Kie Soasio.

Papa Se Yuma Yaya Se Goa, Hira se Bira, Hali se Bangsa Tidore. Mari pulang sejenak untuk menjaga dorora kepada Jou Madihutu di rumah Soa masing-masing. Untuk membaca riwayat identitas asal. Dalam dorora dan dzikrullah kepada Tuhan Yang Maha Kuasa, semoga kita semua selalu dalam rahmat dan lindungan-NYA. Sikona Magogoru naro-naro. Farangom duka se simore dika Joungon no aku se maya, toma waktu se loas harap bato jongon no haro, suru ua mai laha, Ino fo maku hadaga tama duka se dodara. 

FESTIVAL TIDORE - Peserta upacara Puncak Hari Jadi Tidore ke-909

Kronik Revolusi Tidore

Sultan Syaidul Djihad Muhammad Al Mab’us Amiruddin Syah, Kaicili, Paparangan, Jou Barakati Sultan Nuku (1797-2017)

Tanggal 10 April seluruh angkatan penyerang Nuku, yang terdiri dari 150 buah korakora dengan 6.000 orang prajurit sudah dipusatkan di Pulau Mare dan di Akelamo; tentaranya terdiri dari orang Tidore, Ternate, Papua, Makian, Bacan, Gorong Alifuru Halmahera dan Alifuru Seram di bawah perintah kepala-kepalanya sendiri.

Kepala-kepala Hongi atau pasukan korakora yaitu Zainal Abidin, Abdul Gafar, Raja Salawati, Kapitan Laut Maba, Sangaji Patani dan Sangaji Gebe. Setelah rencana operasi diatur secara matang bersama panglima-panglima perangnya, Nuku mengutus Abdul Jalal untuk segera menyampaikan ultimatum kepada Sultan Kamaluddin di Tidore. Ultimatum tersebut mengharuskan Kamaluddin turun dari tahta Kerajaan Tidore, menyerah tanpa syarat dan wajib menyerahkan mahkota dan upacara kerajaan Nuku. Setelah ultimatum itu dikeluarkan, pada tanggal 11 April 1797 Nuku mengeluarkan perintah kepada seluruh panglima perang yaitu:

1.Angkatan Perang Kaicil Paparangan hanya memerangi kompeni Belanda dan sekutunya Ternate. Orang Tidore tidak diganggu, begitu pula orang-orang Ternate yang bersekutu dengan Nuku.

2.Masing-masing pasukan melaksanakan tugasnya sendiri-sendiri dan melaporkan pada hari yang telah ditentukan, kecuali tugas selesai dalam waktu yang lebih singkat.

3.Jangan membunuh orang yang tidak melawan atau yang sudah menyerah. Jangan membakar rumah-rumah dengan sia-sia.

4.Barang rampasan berupa senjata api, munisi dan mesiu harus dibawa kembali ke markas besar.

5. Orang-orang Belanda yang tertawan jangan dibunuh melainkan dihadapkan kepada Nuku dan penyerbuan ke Tidore ditetapkan pada tanggal 12 April 1797, satu pasukan induk dengan kekuatan 70 buah korakora di bawah komando Nuku dan Panglima Muda Abdul Gafar; sepasukan sayap kiri dengan 20 buah korakora di bawah komando Raja Maba dan pengawal belakang dengan 40 buah korakora di bawah komando Raja Salawati mulai bergerak. 

Baca juga: Jejak Arkeologi Kesultanan Tidore dan Wilayah Periferinya

Pasukan induk langsung menyerbu Tidore, pasukan sayap kiri mengamati gerakan Hongi Ternate dan kapal-kapal Belanda dengan mengelilingi pulau Tidore dan Maitara, sedangkan oasukan sayap kanan menuju Oba dan pasukan pengawal bertugas menangkis serangan-serangan dari belakang. Lima belas jam sebelum Nuku menyerbu Tidore, Abdul Jalal telah tiba di Soasio Tidore menemui Sultan Kamaluddin menyampaikan ultimatum Nuku. Sultan Kamaluddin dengan tegas menolak tuntutan Nuku itu. Pada malam yang gelap gulita, tanggal 11 April 1797 Sultan Kamaluddin melarikan diri ke Ternate dengan lima buah korakora dan dikawal oleh sepasukan serdadu Belanda.

Pendaratan pasukan induk Nuku di Soasio, Tidore, ternyata tidak ada perlawanan apa-apa. Tidak ada setitik darah pun yang tertumpah. Pasukannya disambut sorak dan sukacita oleh Bobato-bobato, Kimalaha-kimalaha, dan seluruh rakyatnya.

Nuku dinobatkan menjadi Sultan atas seluruh kerajaan Tidore dengan gelas Sri Paduka Tuan Sultan Said’ul Jehad Muhammad el Mabus Amiruddin Syah Kaicil Paparangan, Sultan Tidore, Papua, Seram, dan daerah-daerah taklukannya. “Revolusi Tidore”, meskipun premature, menunjukkan keberhasilannya dalam mempersatukan kekuatan-kekuatan Tidore, baik yang dipelarian maupun di pulau asal.

Sumber:
Bunyamin Marasabessy Hal.124,125,126.
E. Katoppo, Nuku Sultan Saidul Jehad Muhammad El Mabus Amiruddin Syah Kaicili Paparangan, Sultan Tidore, Riwayat Perjuangan Kemerdekaan Indonesia di Maluku Utara 1780-1805, 114-115. 

FESTIVAL TIDORE
 
Kota Tupa 
Gamtufkange, Tambula, Folarora & Guruabanga. Rabu, 29 Maret 2017 & Ahad, 2 April 2017.

Dowaro & Siloloa adalah proses untuk menyampaikan niat dan maksud pelaksanaan Hari Jadi Tidore ke-909 yang ditandai dengan prosesi Kota Tupa ke rumah para Sowohi di Tambula Folarora & Guruabanga di kaki gunung Kie Matubu. Kota Tupa dimaksudkan untuk memohon doa kepada Allah SWT agar dilimpahkan keselamatan dan kesejahteraan kepada Sultan, Jou Boki, Bobato Pehak Raha (Dewan Menteri) Kesultanan, rakyat dan negeri Tidore serta wilayah kekuasaannya. Dianugerahkan keselamatan dan kesejahteraan dalam pelaksanaan Hari Jadi Tidore Tahun 2017.

Siloloa Sultan Tidore
Sigi Kolano, Kesultanan Tidore. Jumat, 7 April 2017.

Setelah prosesi Kota Tupa, Sultan Tidore, Bobato dunia dan Bobato akhirat akan melaksanakan solat Jumat di Sigi Kolano (masjid Sultan). Setelah solat Jumat dilakukan pembacaan doa oleh imam jaga Sigi Kolano dengan maksud untuk memohon keselamatan dan kesejahteraan bagi Sultan, Jou Boki, Bobato Pehak Raha (Dewan Menteri) Kesultanan, bala rakyat dan negeri Tidore serta wilayah kekuasaannya. Dalam solat Jumat ini Sultan Tidore menyampaikan Siloloa Hari Jadi Tidore Tahun 2017 kepada khalayak umum.

Festival & Bazaar Gurabunga
Sonine Gurua, Guruabanga. Sabtu, 8 April 2017.

Festival dan Bazaar Gurabunga adalah perayaan masyarakat pegunungan untuk mengekspresikan kegembiraan dan sukacita sebagai ungkapan syukur menyambut datangnya Hari Jadi Tidore ke-909 tahun 2017. Dalam acara ini diadakan penjamuan bagi tamu yang datang dengan suguhan kuliner khas pegunungan serta atraksi-atraksi seni dan budaya masyarakat pegunungan. Selain itu diadakan perkemahan oleh masyarakat umum yang akan mengikuti ritual Tagi Kie Mar'ijang (perjalanan ke puncak gunung) untuk prosesi pengambilan air oleh masyarakat adat Soa Romtoha Tomayou. 


FESTIVAL TIDORE - Festival & Bazaar Gurabunga

Prosesi Tagi Kie
Guruabanga. Ahad, 9 Aprl 2017.

Prosesi Tagi Kie adalah perjalanan ke puncak Gunung Mar'ijang, dilaksanakan oleh Pemuka Adat Soa Romtoha Tomayou untuk mengambil air di puncak Gunung Kie Matubu. Air tersebut kemudian disemayamkan di rumah adat para Sowohi Soa Romtoha Tomayou selama satu malam untuk didoakan sehingga disebut Ake Dango.

Dalam rangka Hari Jadi Tidore ke-909 tahun 2017, ritual Tagi Kie melibatkan elemen organisasi kemasyarakatan dan pemuda dalam ekspedisi Tagi Kie untuk membersihkan di kawasan Puncak Gunung Mar'ijang dalam rangka merawat dan menjaga kelestarian kawasan puncak sebagai situs ritual penting bagi masyarakat adat. 


Rora Ake Dango (Upacara Pembukaan)
Guruabanga. Ahad 9 April 2017.


Rora Ake Dano dilaksanakan di Sonine Guruabunga ba'da Isya hingga menjelang Subuh. Rora Ake Dango adalah upacara untuk menyatukan air yang telah disemayamkan di masing-masing rumah Sowohi Soa Romtoha Tomayou sebelumnya.

Dalam ritual Rora Ake Dango, anak keturunan Soa Romtoha Tomayou akan melakukan moro-moro dan kabata yang berisikan pesan-pesan leluhur untuk dijaga oleh seluruh masyarakat adat Tidore. Prosesi Rora Ake Dango juga merupakan upacara Pembukaan Festival Tidore 2017 dalam rangka Hari Jadi Tidore ke-909.


FESTIVAL TIDORE - Prosesi Rora Ake Dango


Kota Ake Dango & Ratib Haddad Farraj
Senin 10 Aril 2017

Pada waktu Subuh, setelah prosesi Rora Ake Dango selesai, Sowohi Kie Matiti melakukan pelepasan Ake Dango dan disaksikan oleh para Sowohi Soa Romtoha Tomayou lainnya. Ake Dango selanjutnya akan diantar oleh anak keturunan Soa Romtoha Tomayou menuju Kadato Kie dan diterima dalam upacara adat sebagaimana lazimnya oleh Bobato Kesultanan Tidore.

Dalam upacara penerimaan di Gandaria Kadato Kie, Ake Dango yang berada dalam ruas bambu kemudian dituangkan ke dalam Rau (mangkuk putih) dan ditaburi bunga Manuru lalu disemayamkan di ruang dalam Kadato Kie karena akan didoakan dalam prosesi ratib Haddad Farraj oleh Imam Syara Kesultanan Tidore ba'da Magrib serta prosesi Sadat Boso oleh Imam Togubu.

Ratib Haddad Farraj & Sadat Boso dimaksudkan untuk memohon keselamatan dan kesejahteraan bagi Sultan, Jou Boki, Bobato Pehak Raha (Dewan Menteri) Kesultanan, bala rakyat dan negeri Tidore serta wilayah kekuasaannya. 


FESTIVAL TIDORE - Sultan, Permaisuri, dan Walikota Tidore Kepulauan berdoa bersama sebelum Parade Juanga dimulai

Parade Juanga Sultan Tidore
Tidore-Ternate. Senin 10 April 2017.

Parade Juanga adalah ekspedisi hongi Tidore melakukan pelayaran mengelilingi wilayah teritori Kesultanan Tidore. Lazimnya dalam tradisi & protokol Kesultanan, Sultan Tidore dan para Bobato akan melakukan pelayaran hongi beberapa kali dalam setahun untuk melakukan konsolidasi serta silaturahim di wilayah Sangaji se Gimalaha, Fomanyira Nyili Gam Tumdi, Nyili Gamtufkange, Nyili Lofo-lofo dan Nyili Gulu-gulu (Seram, Papua dan Raja Ampat).

Dalam rangka Hari Jadi Tidore ke-909, Parade Juanga Sultan Tidore dan Bobato melakukan pelayaran mengelilingi Pulau Tidore dan singgah di Kadato Sultan Ternate. Dalam lawatan silaturahim juga untuk mengunjungi masyarakat Tidore yang berada di Ternate. Selanjutnya di Kadato Tidore di Ternate, Sultan akan singgah beberapa waktu untuk bersilaturahim sekaligus mengundang (dowora se siloloa) masyarakat adat Tidore di Ternate untuk pulang menghadiri perayaan Hari Jadi Tidore. Dalam upacara ini Sultan akan diterima oleh Yaya Goa dan masyarakat adat Tidore dalam acara perjamuan dan hiburan Kadato Tidore di Ternate. Setelah acara selesai, Imam Syara Kesultanan akan membacakan doa kie dan Parade Juanga Sultan Tidore bertolak pulang ke Kadato Kie. 

FESTIVAL TIDORE - Dua dari puluhan kapal hias yang mengawal armada Kesultanan Tidore


FESTIVAL TIDORE - Di atas kapal Kesultanan Tidore bersama pasukan berbaju merah
FESTIVAL TIDORE - Masyarakat Ternate menunggu kehadiran Sultan Tidore dan rombongan Parade Juanga

FESTIVAL TIDORE - Rombongan dari Tidore tiba di Ternate

FESTIVAL TIDORE - Sultan Tidore mengunjungi masyarakat Tidore di Ternate

Kota & Rora Paji
Kadato Kie. Senin 10 April 2017

Prosesi Kota Paji (pelepasan paji) akan dilakukan oleh Bobato Kesultanan di Kadato Kie. Duplikat paji akan diantar ke masing-masing kamping titik napak tilas yakni Cobo, Rum, Guruabanga, dan Mare. Duplikat paji akan diterima dalam prosesi adat sebagaimana lazimnya oleh Gimalaha-gimalaha, Fomanyira-fomanyira dan Kapita (Bobato Kesultanan) untuk kemudian dilakukan prosesi rora Paji, maka di seluruh masjid di Tidore akan dilakukan prosesi doa dan dorora sebagai bagian dari prosesi Malam Stanggi Timur/malam Dorora oleh seluruh masyarakat Tidore untuk mendoakan keselamatan dan kesejahteraan Sultan, Jou Boki, Bobato Kesultanan, bala rakyat dan negeri Tidore serta seluruh wilayah kekuasaannya.

Paji Nyili-Nyili

Paji Nyili-Nyili merupakan prosesi Napak Tilas 220 tahun perjuangan Sultan Syaidul Djihad Muhammad Al Mab’us Amiruddin Syah, Kaicil Paparangan, Jou Barakati Sultan Nuku (1797-1805). Paji adalah bendera-bendera Angkatan Perang Kesultanan Tidore yang berjumlah 4 buah serta bendera Kesultanan Tidore, paji Sangaji se Gimalaha, diarak dalam perjalanan keliling Pulau Tidore. Di setiap kampung diadakan serah terima paji dan pembacaan borero gosimo.

FESTIVAL TIDORE - Di malam arak-arakan Paji
  
Perjalanan Paji Nyili-Nyili
Selasa, 11 April 2017



Pada tanggal 11 April 2017 pukul 23:00 WIT, duplikat paji akan diarak melalui Soa/kampong menuju Kadato Kie melalui perjalanan laut dan darat sesuai rute Napak Tilas Perjuangan Sultan Nuku. Para Bobato Kesultanan Tidore akan ikut dalam acara Perjalanan Paji Nyili-Nyili.

Kurang lebih 700 orang dari 5 negeri yakni Raja Ampat, Seram, Maba, Patani, Weda (Gamrange) dan Nyili-Nyili dalam wilayah Kesultanan Tidore. Pada tanggal 12 April 2017 pukul 07:00 WIT, seluruh pasukan Paji Nyili-Nyili dari 4 penjuru akan bertemu di depan Kadato Kie, disambut oleh Sultan, Bobato dalam upacara adat. 

FESTIVAL TIDORE - Bersiap menyambut arak-arakan paji (malam hari)
FESTIVAL TIDORE - Seluruh pasukan paji dari 4 penjuru bertemu


FESTIVAL TIDORE - Kirab Agung

Kirab Agung Kesultanan dan Upacara Puncak Hari Jadi Tidore
Sonine Salaka, Kadato Kie. Rabu, 12 April 2017.

Kirab Agung Kesultanan adalah kirab Sultan Tidore dan Bobato Pehak Raha yang terdiri dari Sangaji se Gimalaha, Fomanyira Nyili Gam Tumdi, Nyili Gamtufkange, Nyili Lofo-lofo dan Nyili Gulu-gulu (Seram, Papua, dan Raja Ampat). Kirab dilaksanakan setelah prosesi Paji Nyili-nyili selesai. Menjelang Upacara Puncak HJT, pasukan kirab akan menerima paji (limau Soasio) untuk kemudian diarak memasuki lokasi upacara di Sonine Salaka, Kadato Kie.

Setelah pasukan Kirab Agung memasuki lokasi upacara, maka persiapan Upacara Puncak HJT akan segera dimulai. Pelaksanaan Upacara Puncak HJT adalah prosesi puncak dalam rangkaian acara hari jadi. 

FESTIVAL TIDORE - Upacara Puncak Hari Jadi Tidore ke-909
FESTIVAL TIDORE - Puncak Hari Jadi Tidore ke-909
FESTIVAL TIDORE - Tari Salai Marong dari Sanggar Fola Katu


FESTIVAL TIDORE - Tari Cingery dari Sanggar Fola Katu

Launching “Museum Maritim Dunia”
Kadato Kie. Rabu 12 April 2017.

Launching Museum Maritim Dunia adalah bagian dari upacara puncak HJT. Dalam acara ini Sultan Tidore menyampaikan pidato kebudayaan sekaligus launching Tidore sebagai “Museum Maritim Dunia”, yang merupakan pengajuan proposal usulan untuk menetapkan Tidore sebagai salah satu museum dan situs sejarah maritim dunia mengingat latar belakang sejarah Tidore, Ternate, Bacan, Jailolo, dan Loloda sebagai pusat perniagaan cengkeh dan pala dunia pada beberapa abad lampau.

Selain itu, alasan utama lainnya terkait dengan usulan ini adalah pertemuan Sultan Tidore Malikiddin Mansyur Kaicil Maluko dengan ekspedisi Sebastian De Elcano pada 496 tahun lalu di Tidore, tepatnya pada hari Jumat tanggal 8 November 1521 dalam ekspedisi keliling dunia pertama Spanyol untuk membuktikan bahwa bentuk bumi itu adalah bulat, dan sekaligus membuktikan bahwa Pulau Tidore menjadi titik nol dunia.

Launching ini juga merupakan tindak lanjut dari hasil-hasil petemuan jaringan global kota-kota Magellan yang beranggotakan 17 negara di dunia pada bulan Januari 2017 di Lisabon Portugal, di mana Tidore telah ditetapkan sebagai salah satu anggota dari jaringan organisasi dimaksud.

Pada tahun 2020 rencananya Tidore akan didaulat menjadi tuan rumah pertemuan Jaringan Global Kota-kota Magellan. Dalam acara ini juga ditandatangani Nota Kesepahaman antara para pihak (Sultan Tidore dan Walikota Tidore Kepulauan) untuk mendukung proposal usulan program “Museum Maritim Dunia” dan disaksikan oleh delegasi Sultan-sultan Maluku serta para undangan lainnya. 

FESTIVAL TIDORE


FESTIVAL TIDORE

Ratib Taji besi
Gandaria Kadato Kie. Rabu 12 April 2017

Ratib Taji Besi dilaksanakan di Gandaria Kadato Kie dengan melibatkan para Imam dan Syara (Joguru) Sigi Kolano serta utusan dari kampung-kampung di seluruh Pulau Tidore. Sebagai bagian dari rangkaian prosesi Hari Jadi Tidore, Ratib Taji Besi adalah acara penutup Hari Jadi yang dilaksanakan untuk mendoakan keselamatan dan kesejahteraan Sultan, Jou Boki Bobato, Pehak Raha, bala rakyat serta seluruh wilayah Kesultanan Tidore. Ratib Taji Besi ini jua merupakan ungkapan syukur atas pelaksanaan hari jadi yang telah dilaksanakan. 

FESTIVAL TIDORE - Rakib Taji Besi


FESTIVAL TIDORE - Makan Saro (Makan adat) di Istana Kesultanan Tidore


FESTIVAL TIDORE - Foto bersama di istana Sultan
FESTIVAL TIDORE - Bersama Permaisuri Sultan Tidore di beranda istana pada suatu sore

WISATA TIDORE

Menyaksikan rangkaian kegiatan Festival Tidore tidak lengkap tanpa mengunjungi objek wisata andalan Tidore seperti Benteng Tahula dan Benteng Torre, Makam Sultan Nuku, Masjid Sultan, Dermaga Sultan, Monumen Juan Sebastian de Elcano, Pantai Tugulufa, snorkeling di Tanjung Konde, berenang dan berendam di Pulau Failonga, berbelanja di Pasar Goto (pasar tradisional Tidore), serta kulineran di Safira restoran yang menyajikan aneka makanan khas Tidore.
Kami juga menyambangi desa-desa di ketinggian Tidore seperti Gurabunga, Kalaodi, Ngosi, dan Lada Ake.

Beberapa tempat wisata Tidore yang pernah saya tulis dapat dibaca di : Tiada Gundah di Tidore.

Kuliner Tidore di Restoran Safira dapat dibaca di : Nikmati Kuliner Khas Tidore ini di Safira beach Restoran

Usai acara festival, saya dan kawan-kawan blogger melanjutkan berwisata di Ternate, mengunjungi Makam Sultan Mahmud Badaruddin II (Sultan Palembang), Danau Tolire, Danau Ngade, Pantai Batu Angus, mengunjungi sentra Batik Tubo (Batik Ternate), dan berwisata kuliner.

FESTIVAL TIDORE - Pulau Failonga

Tahun ini Festival Tidore 2018 kembali digelar mulai tanggal 29 Maret hingga 12 April 2018. Buat Anda yang ingin menyaksikan secara langsung festival ini, berikut seluruh kegiatannya, Anda tinggal datang ke Maluku Utara.

Selamat menyambut Hari Jadi Tidore ke-910 tahun 2018 

FESTIVAL TIDORE 2018


Nusa Penida Kilau Indah Permata Bali

Nusa Penida merupakan salah satu destinasi utama di Bali. Pulau ini terkenal dengan pantai-pantainya yang masih alami, tebing-tebing spektakuler, dan panorama perbukitan. Nusa Penida tidak hanya jadi favorit bagi wisatawan lokal, tetapi juga primadona bagi wisatawan mancanegara. 
Nusa Penida BALI

Berangkat dari Sanur Naik Angel Bilabong Fast Cruise

Pantai Sanur adalah pantai paling terkenal di Bali sebelum Pantai Kuta menjadi buah bibir dunia. Dari pantai inilah kapal cepat yang akan mengantar kami ke Nusa Penida berangkat. Selain dari Sanur, Pulau Nusa Penida juga bisa ditempuh dari Benoa dengan menumpang Quicksilver/Bali Hai, dari Kusamba menumpang Jukung, dan dari Padang Bai menumpang Kapal Boat yang berjarak tempuh kurang lebih 1 jam perjalanan.

Kapal cepat bernama Angel Billabong Fast Cruise memberangkatkan kami pada pukul 09.00 WITA. Ketiadaan dermaga membuat kami harus berjalan ke pantai hingga beberapa meter ke laut untuk menaiki kapal. Kaki basah, terendam air hingga paha. Kami memanjat buritan kapal dengan sedikit usaha, dibantu oleh kru kapal. Barisan bangku jok hadap depan dalam kapal jadi tempat duduk yang nyaman walau agak sempit. Beberapa bule lebih memilih berdiri daripada duduk.

Kapal cepat ke Pulau Nusa Penida berangkat hampir tiap jam dengan 9 kali jadwal keberangkatan. Mulai dari pukul 7 pagi sampai 16.30 WITA. Waktu tempuh sekitar 35 menit, terbilang singkat. Jika berangkat secara mandiri tanpa menggunakan jasa tour, harus mengurus tiket terlebih dahulu. Tarif kapal Rp 200.000,- / orang 


Baca juga: Menyesap Damai di Danau Beratan Bedugul

Berangkat dari Sanur

Naik speedboat ke Nusa Penida

Surga Tersembunyi di Ujung Tenggara Pulau Bali

Cuaca bagus, laut tenang, kapal berlayar dengan lancar. Terdapat dermaga apung dekat Pelabuhan Toyapakeh yang mempermudah kami naik ke daratan. Tidak harus berbasah-basah seperti ketika berangkat. Beberapa pria mendekat sambil menawarkan jasa sewa motor dan mobil. Jika datang dengan rombongan cocok sewa mobil. Kalau berdua saja, naik motor tampaknya lebih seru. Apabila menyewa mobil, disarankan sekaligus dengan supir yang sudah menguasai medan. Supir di Nusa Penida biasanya merangkap guide yang bisa diandalkan.

Sebelum memulai perjalanan keliling Nusa Penida, ada baiknya tahu lebih dulu apa saja yang bisa dikunjungi. Buat yang baru pertama ke Nusa Penida, brosur wisata yang dibagikan oleh para pria penjual jasa sewa mobil bisa diminta gratis. Marine activities di Nusa Penida di antaranya Bukit Teletubies, Kelingking Beach, Angel Billabong, Broken Beach, Crystal Bay, Atuh Beach, Manta Point, Mola Mola. 

Selain destinasi wajib tersebut, objek wisata lainnya juga menarik untuk dikunjungi seperti Gua Giri Putri, Pura Paluang, Tembeling Water Spring, Guyangan (mata air), Pantai Suwehan, Pantai Banah, Jembatan Kuning Lembongan, Gala Gala Underground House, Seganing Waterfall, Pulau Seribu Nusa Penida. Tak cukup sehari untuk mengunjungi semuanya. Perlu menginap beberapa hari di Nusa Penida. Untuk one day tour hanya tiga tempat yang dikunjungi. Perlu berangkat pagi ikut kapal pertama yang jam 7  supaya tidak terburu-buru menyelesaikan kunjungan.  

Baca juga: Liburan Romantis di Mayaloka Villas Seminyak Bali

Pantai Billabong - Nusa Penida

Pohon Cinta Mati Spot Foto Unik di Pantai Kelingking

Topografi Nusa Penida berbukit dan bergelombang. Naik turun dan berkelok-kelok. Kadang melewati jalur di pinggir jurang. Kalau bukan supir handal yang sudah terbiasa melewati medan tersebut, jantung bisa berdebar terus sepanjang jalan. Meski kadang tak nyaman, tapi pemandangan yang menemani selama perjalanan menyenangkan untuk dinikmati. Hutan kelapa, ladang jagung, suasana alami pedesaan, dan bukit-bukit hijau yang menyejukkan mata, membuat rasa lelah jadi tak terasa. Apalagi jika sudah melihat pesona pantai-pantainya, semua terbayar lebih dari lunas.

Kami menghabiskan waktu 1 jam perjalanan bermobil dari Pelabuhan Toyapakeh untuk mencapai Pantai Kelingking, primadonanya Nusa Penida yang terletak di Dusun Karang Dawa, Desa Bunga Mekar, Nusa Penida bagian Barat. Mobil berhenti di Bukit Karang Dawa yang berhadapan langsung dengan laut lepas. Di sinilah lokasi Pantai Kelingking berada.

Sebelum turun tebing untuk melihat Pantai Kelingking, kami berfoto di Pohon Cinta Mati atau biasa disebut Kayu Cinta Mati Nusa Penida. Letaknya beberapa langkah saja dari tempat parkir. Pohon yang berdiri di atas bukit Karang Dawa ini hanyalah sebatang pohon yang mati dimakan usia, berupa kayu yang terlihat rapuh. Meskipun terlihat rapuh tapi mampu menopang orang yang naik ke atasnya. Kami naik satu-satu, bergantian, pakai tangga kayu. Ada sensasi berbeda ketika melihat pemandangan dari atas pohon. Memotret di sini bukan hanya menghasilkan foto unik, tapi juga berbeda dengan latar belakang panorama alam yang menakjubkan. 


Baca juga: Uji Nyali Berayun di Ketinggian Bali Swing

Pohon Cinta Mati

Pantai Kelingking Primadona Nusa Penida

Highlight utama penanda Pantai Kelingking adalah tebing menyambung yang bentuknya mirip kepala hewan purba Tyranosaurus. Tebing menjorok ke laut yang terbentuk secara alami ini dinamakan Tebing Karang Dawa atau Tebing Paluang. Dengan latar tebing inilah biasanya para wisatawan berfoto. Foto yang kemudian banyak tersebar di dunia maya dan menjadi viral, sehingga banyak yang ingin melihatnya langsung.

Tebing Karang Dawa memiliki keunikan tersendiri dan tidak mudah dicari di tempat lainnya di Indonesia. Ada yang mengatakan mirip Navagio Beach di Yunani, tapi pantai Navagio lebih sempit, karangnya pun agak terbelah rata. Tebing ini menjadi pembatas antara dua pantai yaitu  Pantai Kelingking di sebelah kanan dan Pantai Paluang di sebelah kiri. Pengunjung tidak bisa berjalan di atas Tebing Karang Dewa, tapi bisa melihat keindahannya dari atas Bukit Karang Dewa. Juga bisa berfoto dengan latar tebing dan pantai yang ada di bawahnya dari puncak tebing di sisi Pura Paluang. Berfoto dengan background tebing Karang Dawa yang menjadi ciri khas pantai Kelingking tentu sebuah keharusan. Tapi, jangan lupa untuk tetap jaga keselamatan.

Pantai Kelingking sering juga disebut Kelingking Secret Point, spot yang terkenal untuk diving yakni Manta Point. Jika tergoda ingin menikmati pantai Kelingking, bisa dengan naik speedboat dari Toyapakeh atau Crystal Bay. Pantainya elok berpasir putih, tak henti dibelai ombak dengan buih-buih putih di antara gradasi air laut hijau turkois dan biru gelap.

Di tebing Pantai Paluang terdapat Pura Paluang atau yang lebih dikenal Pura Mobil. Dinamakan demikian karena pelinggih di pura ini berbentuk mobil. Menurut cerita, pelinggih mobil ini dibangun karena dulunya masyarakat sekitar sering mendengar deru suara mobil dan klakson mobil. Padahal saat itu belum terdapat mobil disana.  


Baca juga: Pulau Leebong Permata Belitung nan Memesona

Di atas tebing Pantai Kelingking

Angel’s Billabong | Kolam Tersembunyi nan Eksotis

Angel’s Billabong terletak di Banjar Sumpang, Desa Bunga Mekar, pesisir Barat Nusa Penida.  Kurang lebih 30 menit perjalanan bermobil dari Pantai Kelingking. Untuk sampai ke titik lokasi, kami masih harus jalan kaki menuruni tebing sekitar 10 menit dari tempat parkir yang terletak di atas bukit. Bagusnya di sini sudah dibangun jalan turun berupa anak tangga semen. Turun jadi mudah meskipun cukup curam.

Surga tersembunyi Nusa Penida ini berupa kolam alami yang berciri khas artistik dan eksotis. Bentuknya mirip seperti kolam pemandian karena antara kolam dan pantai terpisah. Angel’s berarti bidadarinya Nusa Penida. Billabong dalam bahasa Inggris berarti ujung dari sebuah sungai yang buntu. Tapi celah panjang di antara dua tebing batu karang ini bukanlah muara sungai. 

Angel's Billabong
  
Angel’s Billabong terbentuk secara alami karena air laut yang mengalir masuk terperangkap dan membentuk sungai buntu. Aliran air yang berada di antara dua tebing karang langsung bertemu dengan lautan lepas. Air kolamnya sejernih cermin, memperlihatkan kontur-kontur batu karang berwarna hijau dan kuning di dasar kolam. Lumut berwarna hijau yang tumbuh di sekitar karang menambah kesan alami. Sulit menahan diri untuk tidak berenang dan berendam merasakan kesejukan airnya yang tenang.

Berenang dan bersantai di kolam renang alam sebening cermin sambil memandangi laut lepas tentu sebuah pengalaman yang istimewa. Ada sensasi berbeda yang tak mudah ditemukan di tempat lain. Tetapi, sangat dianjurkan untuk selalu memperhatikan pasang surut air laut. Jika sedang pasang biasanya air laut yang dibawa ombak akan masuk menembus bebatuan. Saat air surut dan ombak bersahabat aman buat berenang, tapi tidak dianjurkan berenang terlalu jauh ke tepian perbatasan kolam dan lautan. 

Jangan pernah turun apalagi berenang disaat ombak sedang menggelora menjilat-jilat tebing. Jika sedang gelombang besar bisa tersapu oleh air laut. Sangat bahaya. Cukup nikmati dari bibir tebing.  

Angel Billabong

Broken Beach Kolam Raksasa di Tengah Tebing

Broken Beach punya keunikan tersendiri dan belum tentu bisa dijumpai di tempat lain. Lokasinya sangat dekat dengan Angel’s Billabong. Cukup jalan kaki 3 menit menanjak bukit sudah sampai. Sesuai kondisinya, dinamakan Broken Beach atau Pasih Uug. Dalam Bahasa Bali Pasih Uug berarti pantai rusak atau patah. Pantai ini memiliki dua keistimewaan. 

Pertama, bagian tebing yang melingkar membentuk kolam alami yang sangat luas. Kedua, salah satu sisi tebing yang menghadap laut, bolong membentuk terowongan raksasa. Dari terowongan inilah air laut masuk ke kolam raksasa. Airnya sangat jernih, bergradasi hijau toska-biru.

Kami datang di musim hujan. Rumput-rumput di sekitar tebing, pohon jarak, dan tumbuhan khas pesisir lainnya sedang subur-suburnya. Pohon kaktus pun banyak tumbuh di sini. Pemandangan alam sekitar nampak hijau dan asri. Broken Beach bukan pantai landai, melainkan pantai bertebing. Wisatawan biasanya berfoto selfie dengan latar tebing bolong yang bentuknya menyerupai sebuah jembatan dengan terowongan. 

Broken Beach - Nusa Penida
 
Pemandangan lain yang tak kalah spektakuler yaitu deretan tebing di sepanjang pantai. Jika beruntung bisa melihat serombongan ikan pari manta berenang-renang di laut. Sedangkan pantai dalam kolam di tengah tebing lain lagi. Saat ombak tenang dan sedikit surut, speedboat kecil bisa masuk melalui terowongan, dan pengunjung bisa dibawa ke pantainya.

Pemandangan indah, suasana nyaman, dan ketenangan yang tidak didapat dari pantai-pantai lain di Bali yang ramai pengunjung adalah alasan utama mengapa Nusa Penida begitu disukai oleh wisatawan asing ataupun lokal. 

Tebing-tebing spektakuler, air laut sejernih cermin, pantai-pantai alami sangat bersih, dan ombak-ombak yang menggelora, adalah keindahan tiada tara yang mampu membuat para pejalan kembali bergairah melanjutkan langkah dan cerita hidupnya. 

Broken Beach dikepung tebing

HOW TO GO

Untuk menuju Nusa Penida sangatlah mudah. Apabila telah sampai di Bali, bisa langsung menuju Pantai Sanur. Perjalanan naik kapal dari Pantai Sanur ke Nusa Penida selama lebih kurang 35 menit. Biaya naik kapal cepat dikenakan biaya Rp 200.000,- per orang. Sewa mobil di Nusa Penida tarifnya Rp 600.000,- / hari sudah termasuk supir dan bahan bakar.

WHERE TO EAT

Banyak pilihan tempat makan di Nusa Penida. Warung Angel’s Billabong salah satunya. Rumah makan ini berada di jalur rute tur Pantai Kelingking, Angel’s Billabong, dan Broken Beach sehingga mudah untuk disinggahi. Tersedia menu-menu cepat saji seperti Chicken Satay, Club Sandwich, Japle, Mie Goreng, Pancake, Nasi Goreng Ayam, Nasi Goreng Seafood, Spaghetti Carbonara, Spaghetti Bolognese, Burger. Untuk menu minumannya tersedia Cold Drink, Milk Shake, Fresh Juice.

WHERE TO STAY

Wisatawan yang membeli paket one day tour Nusa Penida tidak perlu menginap karena kapal yang kembali ke Sanur tersedia tiap hari dengan keberangkatan paling sore pukul 16.00 WITA. Jika ingin mengesklore semua destinasi wajib di Nusa Penida, 4-7 hari waktu yang layak untuk menginap. Ada banyak pilihan penginapan yang dapat disesuaikan dengan kantong. Salah satu penginapan dengan harga terjangkau yang bisa Anda coba adalah Full Moon Bungalows. Penginapan unik yang memiliki rasa mewah. Tersedia fasilitas antar jemput tamu di pelabuhan. Rate per malam saat ini Rp 250.000,- 

Xpressair inflight magazine Januari-Februari 2018

Tulisan Nusa Penida pernah dimuat Xpressair inflight magazine Januari-Februari 2018

Xpressair inflight magazine Januari-Februari 2018

Xpressair inflight magazine Januari-Februari 2018

Xpressair inflight magazine Januari-Februari 2018